Selalu biru meski kusuka merah;
Biru ada di lautan; langit; dan kolam renang;
Tempat yang sangat menenangkan;
Aku bisa berdamai dengan warna apa saja: Kuning, hijau, coklat, hitam apa lagi ;
Parasku bisa berdamai selaras dengan warna apa saja;
Masih tentang Biru;
Tidak ada cinta tapi aku tetap cinta;
Luar biasa cintaku;
Untuk diriku sendiri, kamu tak bisa intervensi;
Tentang Biru
Aku tidak berniat merusaknya
Aku juga tidak berniat mengoyaknya;
Istimewa untuk diriku sendiri;
Terpeluk dalam ceruk, Tak tersentuh