Pada tanggal 7 November kegiatan dilanjutkan les matematika. Guru kami Mas Ridwan dan Ahmad Jayuli. Guru kami ini rajin sekali datang, meskipun mereka kuliah dan banyak kegiatan di pondok. Tapi mereka masih mau menyempatkan diri mengajar anak anak Sampun Maos. Mereka juga mengajar tulus dan sungguh sungguh. Cuma anak anaknya aja yang sering becanda kurang serius. Cobalah Nak belajar sungguh sungguh.