Sabtu tanggal 24 February 2018 hari ini guru guru relawan hadir semua. Guru musik Kak Vania sudah hadir sedari pukul 15.30 WIB. Anak anak yang ditugaskan belajar musik sudah menunggunya di teras, selanjutnya mereka latihan. Lagunya Ular Naga dengan tangga lagu C C dan G. Selanjutnya kita latihan tari Saman, sebuah tari tradisional dari Aceh. Pelatihnya adalah Kak Seila dan Kak Anis. Anak anak sudah berjajar rapi latihan tari Saman di Teras. Waah seru abis latihannya teman!



Latihan selanjutnya adalah rebana Sampun Maos. Pertama tama kita kita menyanyi dulu bareng bareng. Mas toni sudah menyiapkan teks lagu lagunya lho. Banyak lagu yang mau dinyanyikan, Ya Asyqol Musthofa, Turi Putih, Ya Lal Wathon, dan Astaghfirullah versi Kelangan. Mereka semua semangat menyanyi bareng bareng. Nah selanjutnya tibalah saatnya latihan rebana. Latihan rebana dikomando Mas Tony. Lagu lagu yang dipakai ya tadi yang dinyanyikan bareng bareng. Ayo semangat latihannya!


