Hari Sabtu tanggal 30 Juni 2018 ini anak anak mulai ramai berdatangan. Apalagi hari ini waktunya berlatih musik dan rebana. Gurunya pun lengkap semua hadir. Ada kak Vania guru musik, Kak Anis guru tari, dan Mas Robby guru rebana. Keren keren semua dah. Latihan pertama musik lagu nasional oleh Via. Berikutnya tari Saman yang dilakukan di Teras rumah baca. Seperti biasa anak anak laki gegeran, tidak kompak, dan bikin kacau. Kak Anis sampai kelelahan ngajarnya, terpaksa deh Bu Teguh harus turun tangan.



Acara selanjutnya latihan rebana. Latihan kali ini harus sungguh sungguh karena mau pentas hari kemerdekaan RI besok. Mas Robby sudah siap melatih anak anak dengan lagu sholawat yang akan dibawakan. Masing masing anak dipersiapkan, dan semangat dikobarkan. Allahumma sholli a’laa Muhammad…!

